Informasi Resep
Jenis Bahan: Seafood
Porsi : 3
Bahan - Bahan
2 keping
Mi URAI Original
50 g zucchini (timun Jepang)
50 g jamur shiitake, iris tipis
120 gram kol/ kubis, iris tipis
1 butir bawang bombay ukuran kecil, iris tipis
1 sdt merica hitam tumbuk
200 g kerang gelatik, bersihkan
200 g kerang hijau, bersihkan
150 g udang ukuran besar, bersihkan kaki-kakinya
100 g cumi-cumi, potong bulat
1000 ml air
25 g baby pok choy
3 sdm kecap ikan
3 sdm gula pasir
Garam secukupnya
Kimchi secukupnya
Korean Chilli Oil :
1 sdt bawang putih cincang
½ sdt jahe parut
1 batang bawang perai, ambil putihnya, iris serong tipis
3 sdm gochugaru
3 sdm chilli oil
Cara Memasak
- Rebus Mi URAI Original sesuai petunjuk pada kemasan.Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
- Nyalakan api. Tumis bawang perai, jahe, bawang putih dan gochugaru dengan chilli oil hingga harum.
- Masukkan zucchini, jamur shiitake, kubis, bawang bombay, dan merica hitam tumbuk. Masak hingga layu.
- Masukkan kerang gelatik, kerang hijau, udang dan cumi-cumi. Masak hingga berubah warna.
- Tuang air, didihkan. Masukkan baby pok choy, bumbui dengan kecap ikan, gula pasir dan garam. Didihkan dan angkat.
- Tuang Jjampong di atas Mi URAI Original dan sajikan dengan potongan kimchi.